CALIFORNIA - Ketahanan daya baterai merupakan salah
satu hal paling utama yang membuat sebuah ponsel pintar banyak diminati.
Tak jarang, smartphone dengan baterai yang cepat tiris selalu
mengecewakan penggunanya.
Tanpa daya baterai, smartphone dengan
fitur paling canggih sekalipun tak akan ada gunanya. Karena itulah
mengapa baterai menjadi salah satu faktor utama dalam spesifikasi ponsel
pintar. Kali ini Okezone coba mengurutkan ponsel dengan daya tahan baterai paling lama sebagaimana dikutip dari CNet, Kamis (10/10/2013).
1. Motorola Droid Maxx
Urutan
pertama diduduki oleh Droid Maxx besutan Motorola. Ponsel ini memiliki
segudang fitur, layar yang lebar dan berwarna-warni. Lebih dari itu,
keunggulan lain dari Droid Maxx adalah kekuatan baterainya. Smartphone
ini mampu menyala hingga 15 jam 50 menit dalam kondisi beberapa aplikasi
yang berjalan.
2. Samsung Galaxy Note 3
Phone
tablet, atau yang biasa disebut phablet terbaru besutan Samsung ini
benar-benar mengalami peningkatan ketimbang generasi sebelumnya. Galaxy
Note 3 memiliki daya tahan baterai yang lebih lama dari Note 2, yakni
selama 15 jam dalam keadaan tasking program.
3. LG Enact
Tak
hanya smartphone terkenal yang mempunyai baterai tahan lama. Ponsel
murah LG Enact, yang dibanderol hanya USD20 dengan ikatan kontrak ini
mampu bertahan hingga 13 jam 54 menit dalam keadaan aktif.
4. LG Optimus F6
Perangkat
dari LG sepertinya cukup pantas bersanding dengan Motorola dan Samsung
dalam ketahanan baterai paling lama. Optimus F6 ini mamu bertahan selama
11 jam.
5. Samsung Galaxy S4
Ponsel paling
canggih keluaran Samsung ini tak hanya memiliki berbagai keunggulan pada
fitur-fiturnya. Tapi juga daya baterai yang mampu bertahan selama 15
jam. Dengan segala keunggulan fitur dan baterai yang tahan lama, tak
ayal Galaxy S4 jadi ponsel paling populer di Amerika sebelum
diluncurkannya iPhone 5S.
Analisis :
ini kabar yang menggemberikan di jagad teknologi. karena teknologi
sekarang semakin maju semakin boros baterai. , namun jika baterai bisa
lebih awet, mungkin manusia akan menjadi lebih anti social karena selalu
menggunakan HPnya setiap saat.
Sumber : http://techno.okezone.com/read/2013/10/09/57/879235/redirect
Tidak ada komentar:
Posting Komentar